PT Liputan Enam Dot Com

You are currently viewing PT Liputan Enam Dot Com
  • Post category:Exchange

PT Liputan Enam Dot Com adalah perusahaan pengelola portal berita online Liputan 6. Beroperasi komersial sejak 2017, hampir seratus persen sahamnya (99,99) dimiliki oleh PT Kapan Lagi Dot Com Networks. Dan perusahaan terakhir ini adalah anak perusahaan PT Surya Citra Media Tbk, induk dari stasiun televisi SCTV, yang punya program siaran berita bernama Liputan 6.

Per 31 Desember 2020, PT Liputan Enam Dot Com tercatat memiliki aset senilai Rp 181,46 miliar, atau naik dari setahun sebelumnya yang Rp 132,82 miliar. Kenaikan aset ini tidak lepas dari aksi penambahan modal ditempatkan yang dilakukan pada 30 Desember 2020, dari semula Rp 126,08 miliar menjadi Rp 139 miliar. 1

Kantor

Jl. RP Soeroso No. 18
Cikini, Menteng
Jakarta Pusat

Website : www.liputan6.com


Referensi

  1. Laporan Tahunan PT Surya Citra Media Tbk 2020[]