PT Bank Syariah Mandiri (BSM) merupakan salah satu anak perusahaan PT Bank Mandiri Tbk yang menyelenggarakan kegiatan perbankan dengan prinsip syariah. Ketika didirikan pada 15 Juni 1955, bank ini semula bernama PT Bank Industri Nasional (PT Bina). Selanjutnya PT Bina berubah menjadi PT Bank Maritim Indonesia pada tanggal 4 Oktober 1967 dan kemudian berubah lagi menjadi PT Bank Susila Bhakti pada tanggal 10 Agustus 1973, yang merupakan Entitas Anak dari Bank Dagang Negara. Perubahan nama perusahaan terakhir adalah berdasarkan Akta Notaris Sutjipto, S.H., No. 23 tanggal 8 September 1999, yaitu menjadi PT Bank Syariah Mandiri. 1
BSM menjalankan usahanya dengan berdasar pada izin dari Bank Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Bank Indonesia No. 1/24/KEP.GBI/1999 tanggal 25 Oktober 1999 sebagai bank umum berdasarkan prinsip syariah dan mulai beroperasi sejak tanggal 1 November 1999.
Investor | Persentase |
---|---|
PT Bank Mandiri Tbk | 99,99 |
PT Mandiri Securitas | 0,01 |
Susuman Dewan Komisaris dan Direksi berdasarkan Akta keputusan RUPS Nomor Akta 01 tanggal02 Mei 2017:
Komisaris Utama : Mulya E Siregar
Komisaris : Dikdik Yustandi
Komisaris Independen : Bambang Widianto
Komisaris Independen : Ramzi A Zuhdi
Direktur Utama : Toni Eko Boy Subari
Direktur : Putu Rahwidhiyasa
Direktur : Achmad Syafei
Direktur : Edwin Dwijayanto
Direktur : Kusman Yandi
Direktur : Choirul Anwar
Direktur : Ade Cahyo Nugroho
Ketua Dewan Pengawas Syariah : KH Ma’ruf Amin
Dewan Pengawas Syariah : Mohamad Hidayat
Dewan Pengawas Syariah : M Syafii Antonio
Wisma Mandiri 1
Jl. MH. Thamrin No. 5
Jakarta Pusat
DKI Jakarta 10340
Tel: 021, 2300509,39839000
Fax: 021-39832989
Call Center : 14040
Website : www.syariahmandiri.co.id